The distribution of courses can be seen in the following table.
NAMA MK | KODE MK | SKS | SMT |
MK Kompetensi Umum | |||
Filsafat Ilmu | KOM2101 | 2 | 1 |
Metodologi Penelitian dan Penulisan Karya Ilmiah |
KOM2102 | 2 | 1 |
MK Kompetensi Utama | |||
Komputasi Numerik | KOM2201 | 3 | 1 |
Desain dan Analisis Algoritma | KOM2202 | 3 | 1 |
Rekayasa Perangkat Lunak | KOM2203 | 3 | 2 |
Teknologi Basis Data Lanjut | KOM2204 | 3 | 2 |
Jaringan Komputer Lanjut | KOM2205 | 3 | 2 |
Data Mining | KOM2206 | 3 | 2 |
Interaksi Manusia dan Komputer | KOM2207 | 2 | 1 |
Seminar Proposal Tesis | KOM2208 | 0 | 3 |
Tesis | KOM2209 | 8 | 4 |
MK Kompetensi Pendukung Peminatan Ilmu Komputer | |||
Computer Vision | KOM2301a | 3 | 3 |
Machine Learning | KOM2302a | 3 | 3 |
Bioinformatika | KOM2303a | 3 | 3 |
Soft Computing | KOM2304a | 3 | 3 |
Pengolahan Citra Digital | KOM2305a | 3 | 3 |
Parallel Programming | KOM2306a | 3 | 3 |
Mobile Computing | KOM2307a | 3 | 3 |
Kecerdasan Buatan | KOM2308a | 3 | 3 |
Information Retrieval | KOM2309a | 3 | 3 |
MK Kompetensi Pendukung Peminatan Sistem Informasi | |||
Sistem Informasi Lanjut | KOM2301b | 3 | 3 |
Infrastruktur Teknologi Informasi | KOM2302b | 3 | 3 |
Sistem Informasi Geografis | KOM2303b | 3 | 3 |
Knowledge Management | KOM2304b | 3 | 3 |
e-Bisnis dan e-Gov | KOM2305b | 3 | 3 |
Perencanaan Strategi Sistem Informasi | KOM2306b | 3 | 3 |
Information Security | KOM2307b | 3 | 3 |
Technopreneurship | KOM2308b | 3 | 3 |
Manajemen Investasi Teknologi Informasi | KOM2309b | 3 | 3 |
Total | 44 |
Deskripsi Mata Kuliah
1. FILSAFAT ILMU
Mata kuliah ini membahas materi-materi mengenai Dasar-Dasar Pengetahuan, Ontologi, Epistimologi, Aksiologi, dan Pengetahuan Sain. Filsafat ilmu menjelaskan tentang sejarah perkembangan ilmu, hubungan filsafat, ilmu pengetahuan dan filsafat ilmu pengetahuan, kedudukan filsafat ilmu dalam perkembangan ilmu, keanekaragaman dan pengelompokan ilmu, landasan penelaahan ilmu, metode berpikir ilmiah, masalah kebenaran, dan hubungan antara filsafat, iptek dan kebudayaan.
2. METODOLOGI PENELITIAN DAN PENULISAN KARYA ILMIAH
Mata kuliah ini ditujukan untuk memberikan pemahaman beragam jenis penelitian dan metodologi yang digunakan dalam penerapannya. Dibahas pula manfaat penulisan karya ilmiah beserta tahapan-tahapan penyusunan, sistematika, dan teknik penulisannya.
3. KOMPUTASI NUMERIK
Dalam perkuliahan ini dibahas materi-materi mengenai konsep metode numerik dan aplikasinya: pengembangan, evaluasi kinerja, serta implementasi algoritma numerik untuk menyelesaikan suatu kelas persoalan matematis tertentu, serta isu-isu terkini dalam penerapan komputasi numerik dalam beragam bidang.
4. DESAIN DAN ANALISIS ALGORITMA
Mata kuliah ini menjelaskan landasan dari algoritma yang baik dan efisien, tipe-tipe permasalahan penting serta teknik dan algoritma pemecahannya, analisa efisiensi algoritma, dan beragam metode perancangan algoritma.
5. INTERAKSI MANUSIA DAN KOMPUTER
Perkuliahan ini memberikan konsep interaksi manusia dan manusia, perancangan dan implementasi antar-muka yang tepat berdasarkan pengalaman penggunaan dalam memenuhi kebutuhan pengguna, serta pemanfaatan perangkat-perangkat pengembangan antar-muka piranti lunak. Dibahas pula perkembangan terkini dari isu-isu yang berhubungan dengan interaksi manusia dan komputer.
6. REKAYASA PERANGKAT LUNAK
Mata kuliah ini membahas ragam dan pentingnya metodologi dalam pengembangan perangkat lunak, pengelolaan proyek pengembangan perangkat lunak, serta isu-isu terkini sehubungan dengan perkembangan paradigma-paradigma rekayasa perangkat lunak dan verifikasi perangkat lunak khususnya dalam industri.
7. TEKNOLOGI BASIS DATA LANJUT
Perkuliahan ini mencakup topik-topik lanjutan sehubungan dengan teknologi basis data seperti enhanced entity relationship, optimalisasi query beserta pemrosesannya, pengantar basis data paralel dan terdistribusi, sistem pengambil keputusan dengan data warehouse, dan pengantar data mining. Dibahas pula pemanfaatannya dalam perkembangan metodologi terkininya.
8. JARINGAN KOMPUTER LANJUT
Dalam perkuliahan ini dibahas tentang perkembangan terkini dalam teknologi jaringan komputer dimulai dari standar dan protokol jaringan komputer, arsitektur dan infrastruktur jaringan, implementasi jaringan komputer dalam skala korporat, hingga permasalahan-permasalahan yang sering muncul.
9. DATA MINING
Mata kuliah ini membahas gambaran umum dan fungsi data mining, eksplorasi data, serta penggalian data baik dalam bentuk teks, multimedia, maupun yang berbasis web. Dibahas pula perkembangan isu-isu terkini dari pengeksplorasian data.
10. COMPUTER VISION
Mata kuliah ini mencakup tentang penjelasan terhadap konsep pemahaman dan interpretasi komputer terhadap konten citra, konsep kalibrasi, motion, tracking, serta pengenalan obyek dan pola. Dibahas pula tentang isu-isu terkini dan pengembangan metode computer vision.
11. MACHINE LEARNING
Dalam perkuliahan ini dibahas tentang teknologi dan implementasi sistem dalam memperoleh masukan, mempelajari, memproses, hingga sampai pada akhirnya mampu menanamkan pemahaman permasalahan dan melakukan fungsinya dengan baik. Dibahas pula isu-isu terkini dalam riset dan pengembangan pemelajaran mesin.
12. BIOINFORMATIKA
Mata kuliah ini akan membahas tentang perkembangan terkini mengenai pemanfaatan dan penerapan ilmu komputer untuk melakukan komputasi, pengelolaan, dan analisis informasi biologis. Dibahas pula isu-isu terkini pemanfaatan komputer dan ilmu komputer dalam bidang biomedis.
13. SOFT COMPUTING
Dalam mata kuliah ini dibahas pengertian dan pemahaman tentang soft computing dalam mendukung proses pengambilan keputusan serta teknik-teknik soft computing yang digunakan dalam penyelesaian permasalahan. Dibahas pula isu-isu terkini tentang pemecahan masalah memanfaatkan teknik-teknik soft computing.
14. PENGOLAHAN CITRA DIGITAL
Dalam perkuliahan ini dibahas tentang metode-metode yang dipergunakan dalam sistem pemrosesan citra digital. Dibahas pula arah pemanfaatan dan pengembangan aplikasi-aplikasi dewasa ini terkait bidang biometrik, bioinformatika, ataupun penginderaan oleh komputer yang bersinggungan langsung dengan kehidupan sehari-hari.
15. PARALLEL PROGRAMMING
Mata kuliah ini membahas tentang konsep dan algoritma-algoritma dasar pemrosesan paralel beserta implementasinya baik dalam sistem berbagi memori, cluster memori terdistribusi, ataupun sistem ber-CPU tunggal. Dibahas pula isu-isu terkini yang berkaitan dengan pemrosesan dan pemrograman paralel.
16. MOBILE COMPUTING
Perkuliahan ini membahas perkembangan teknologi nirkabel, perangkat komputasi bergerak, pemrograman perangkat bergerak, pemrograman berorientasi obyek untuk perangkat bergerak, serta pengembangan aplikasi untuk perangkat bergerak. Dibahas pula perkembangan dan isu-isu terkini dari pemanfaatan teknologi mobile.
17. KECERDASAN BUATAN
Dalam perkuliahan ini dijelaskan konsep-konsep sistem cerdas beserta teknologi yang digunakan dalam pengembangannya, seperti jaring saraf tiruan dan logika samar. Dibahas pula isu-isu terkini sehubungan dengan metode-metode yang telah, sedang, maupun akan dikembangkan dalam mendukung terciptanya perangkat cerdas.
18. INFORMATION RETRIEVAL
Mata kuliah ini membahas perolehan informasi kembali untuk mendukung kebutuhan pengguna melalui penelaahan perilaku dan kebiasaan pengguna dalam hal kebutuhan dan pencarian informasi. Dibahas pula berbagai metode dalam pengembangan terkini dari sistem perolehan informasi dan evaluasinya.
19. SISTEM INFORMASI LANJUT
Pengembangan Sistem Informasi melibatkan pemahaman sifat kebutuhan informasi pengguna dan bagaimana pengembangan Sistem Informasi tersebut dapat mendukung pencapaian tujuan organisasi. Pengembangan Sistem Informasi harus menjadi pendekatan terpadu dari interaksi manusia-komputer sehingga diperoleh Sistem Informasi yang bersifat adaptif. Pada akhirnya, Sistem Informasi yang dikembangkan harus mampu meningkatkan daya saing dan mempertahankan posisi strategis dari suatu organisasi. Mata kuliah ini bertujuan untuk melihat state of the art dari penelitian-penelitian terkait dengan pengembangan Sistem Informasi. Pembahasan lebih ditekankan terutama pada metodologi untuk mengembangkan Sistem Informasi sehingga kinerja organisasi dapat ditingkatkan. Berbagai pendekatan yang digunakan dalam metodologi akan dibahas termasuk penggunaan berbagai metode, teknik, proses, prosedur, dan tools. Selain itu, mata kuliah ini juga akan mengeksplorasi peran Sistem Informasi, dari yang awalnya hanya sebagai sistem pendukung misalnya seperti katering, kemudian menjadi enabler untuk mendorong profitabilitas dalam berbagai cara menghasilkan kualitas informasi, meningkatkan pengambilan keputusan dan meningkatkan berbagi sumber daya.
20. INFRASTRUKTUR TEKNOLOGI INFORMASI
Mahasiswa mampu membuat aneka pilihan cerdas tentang platform dan arsitektur teknologi informasi dengan penekanan pada fleksibilitas dan pengintegrasian organisasi serta memahami regulasi-regulasi yang telah ditetapkan. Mata kuliah ini membahas topik-topik mengenai Arsitektur Teknologi Informasi, Desain dan manajemen jaringan, Web services, Desain dan Implementasi Data Center serta Disaster Recovery Planning, Arsitektur Sistem Enterprise dan Integrasi Application Enterprise IT architecture, Network design and management, Web services, Design and implementation of data center and Disaster Recovery Planning, Enterprise Systems Architecture and Enterprise Application Integration.
21. SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS
Mata kuliah ini membahas topik-topik khusus mengenai analisa data spasial dalam riset dan pengembangan teknologi Sistem Informasi Geografis (SIG) yang konsep dasar, metodologi pengembangan, dan aplikasinya sudah dimuat pada kuliah SIG. Pada era tahun 1990an penelitian banyak dilakukan pada SIG model vektor dan raster; model statis, dan penggunaan teknologi sistem pakar (expert system). Pada era 2000-an mulai banyak dikaji penggunaan pendekatan cellular automata dan multi agent system terutama untuk tujuan dynamic modeling dan representasi perubahan wilayah. Walaupun data sharing merupakan issue penting pada SIG, namun dalam kenyataannya telah banyak dibangun basis data SIG untuk berbagai aplikasi yang bahkan dapat diakses melalui jaringan dan merupakan multimedia SIG. Topik-topik yang dibahas pada kuliah ini adalah penggunaan konsep cellular automata dan multi agent pada SIG terutama untuk dynamic modeling; teknik-teknik penggabungan data spasial (grafik) dan data non-spasial (deskriptif); penggunaan teknik-teknik baru dalam mempercepat proses query spasial seperti penggunaan diagram Voronoi, penggunaan teknik-teknik baru dalam mempercepat proses query pada jaringan basis data spasial seperti penggunaan K-Nearest Neighbour; serta teknik-teknik seperti pendekatan fuzzy dan konsep kriging untuk mendapatkan informasi yang akurat berdasarkan informasi yang berasal dari beberapa basis data. Syllabus kuliah ini sangat dipengaruhi oleh status kemutakhiran topik-topik penelitian yang sedang berlangsung.
22. KNOWLEDGE MANAGEMENT
Mata kuliah ini berisi teori dan aplikasi Knowledge Management, yang juga mencakup teknologi dan tools yang digunakan dalam mengelola pengetahuan, diintegrasikan dengan kebutuhan manajemen dalam menyediakan pengetahuan dalam suatu organisasi secara efektif. Dalam mata kuliah ini juga dibahas ciri-ciri, computer representation, akses, dan pemanfaatan pengetahuan versus informasi dalam konteks sumberdaya manusia. Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan untuk: mengerti konsep dasar tentang pengetahuan, dan penciptaan, akuisisi, representasi, penyebaran, pengunaan dan re-use, dan manajemen; mengerti peran dan kegunaan knowledge dalam organisasi dan institusi, dan kendala tipikal yang harus diatasi; mengetahui konsep inti, metoda, teknik, dan tools komputer yang digunakan untuk knowledge management; mengerti bagaimana menggunakan dan mengintegrasikan komponen-komponen dan fungsi dari berbagai sistem KM; menyiapkan untuk studi lanjutan dalam penciptaan pengetahuan, engineering, dan transfer, serta dalam representasi, organisasi, dan pertukaran pengetahuan; serta mengevaluasi trends saat ini dalam KM dan kegunaannya dalam bisnis dan industri.
23. E-BISNIS DAN E-GOV
Mata kuliah ini membantu mahasiswa membentuk wawasan dan mengembangkan kemampuan dalam merancang, memandu dan meneliti terkait dengan pengembangan e-Business dan e-Government: sistem bisnis dan pemerintahan yang memanfaatkan teknologi komunikasi dan komputasi (Teknologi Informasi) sebagai faktor kompetitif utamanya. Sistem yang dimaksud meliputi konsep dan model bisnis, proses bisnis, serta arsitektur dan infrastruktur aplikasinya. Secara khusus kuliah akan mendalami teknologi sistem aplikasi terdistribusi dan metoda untuk mengintegrasikan proses-proses bisnis yang terlibat dalam suatu organisasi (mungkin melibatkan lebih dari satu organisasi). Beberapa penelitian terkini juga akan diberikan untuk memberikan wawasan tentang faktor-faktor keberhasilan dan pola-pola umum suatu rancangan e-Business dan e-Government.
24. PERENCANAAN STRATEGI SISTEM INFORMASI
Kuliah ini memberikan gambaran kepada mahasiswa mengenai tujuan dan pendekatan untuk melakukan perencanaan SI/TI secara strategis dalam perusahaan. Dalam melakukan perencanaan strategis, berbagai aspek perlu ditinjau seperti Strategi Bisnis, Perkembangan Teknis Global, Kebutuhan
Aplikasi dan Infrastruktur, Sumber Daya Manusia, Keuangan dan lain-lain. Semua elemen-elemen ini perlu dijadikan satu sehingga rencana akhir yang berupa IT Plan merupakan suatu rencana untuk mendukung bisnis dan didukung eksekutif secara utuh. Dalam mencapai rencana strategis yang lengkap dan efisien, seorang perencana perlu mengetahui pendekatan atau metodologi yang perlu digunakan sesuai dengan kondisi organisasi. Topik yang dibahas: hubungan antara sistem informasi dan bisnis, dampak pada segi
kemampuan kompetitif, keselarasan antara tujuan bisnis, SI/TI dan strategi, menerjemahkan strategi dan objektif TI menjadi perencanaan dan operasi SI/TI (perspektif CIO); pengelolaan portofolio aplikasi; Balance Score Card (BSC); dan IT BSC; metodologi-metodologi dalam pengembangan Perencanaan Strategis SI; pengelolaan informasi dan pengetahuan; strategi layanan TI; serta berbagai studi kasus.
25. INFORMATION SECURITY
Mata kuliah ini membahas lebih dalam tentang perkembangan terkini dari Information Security dan teori-teori dasar sebagai upaya untuk memahami perkembangan teknologi yang ada saat ini dan yang akan datang.
26. TECHNOPRENEURSHIP
Pengembangan, produksi, dan distribusi, perangkat lunak membutuhkan biaya investasi yang relatif rendah dibandingkan dengan produk yang lainnya. Di sisi lain, banyak organisasi saat ini sangat bergantung pada perangkat lunak untuk menjalankan roda bisnisnya. Perangkat lunak merupakan salah satu lahan yang cukup menjanjikan bagi para pengusaha. Dalam mengembangkan produk yang berkualitas dan memiliki nilai jual, diperlukan strategi dan perencanaan yang matang, mulai dari proses penciptaan ide, pengembangan, pengemasan, dan proses distribusinya, penentuan platform dan model bisnis, dan pendefinisian target pasar. Mata kuliah ini membekali mahasiswa kemampuan untuk menjadi Technopreneurship di bidang perangkat lunak.
27. MANAJEMEN INVESTASI TEKNOLOGI INFORMASI
Investasi Sistem Informasi/Teknologi Informasi (SI/TI), seperti layaknya investasi pada bidang lainnya, akan selalu terkait dengan biaya dan manfaat. Biaya jauh lebih mudah diidentifikasi dan dihitung dibandingkan dengan manfaat, khususnya manfaat yang bersifat intagible, seperti peningkatan citra perusahaan dan kepuasan pelanggan dikarenakan penggunaan SI/TI. Bagian terberat dan membutuhkan waktu yang lama adalah usaha untuk mengkuantifikasi manfaat intangible ke dalam nilai mata uang untuk menjadikan analisis biaya-manfaat menjadi lebih akurat. Dalam kuliah ini, mahasiswa mahasiswa akan diajarkan cara menerapkan sebuah metode penilaian investasi SI/TI yang mengkombinasikan kedua pendekatan tersebut di atas, yaitu metode Information Economics pada kasus-kasus investasi SI/TI yang nyata. Mahasiswa juga akan diperkenalkan dengan Generic SI/TI Business Value untuk mempermudah mengidentifikasi manfaat yang dihasilkan oleh SI/TI. Metode-metode penilaian lainnya seperti Real Options, Economic Value Added, dan Balanced Scorecard juga diperkenalkan sebagai pembanding.