Validitas isi menyangkut isi dan format instrumen. Pertanyaan yang mesti terjawab dari konsep validitas isi antara lain: 1) seberapa ketepatan isi instrumen, 2) apakah instrumen sudah mengukur variabel yang akan diukur, 3) seberapa ketepatan butir tes mewakili sampel materi, dan 4) seberapa ketepatan format instrumen. Isi dan format instrumen harus konsisten dengan definisi variabel dan sampel materi yang akan diukur. Dalam tes hasil belajar, validitas isi tes ditentukan oleh kemampuan tes tersebut mengukur tujuan pembelajaran. Dengan kata lain, tes yang memenuhi persyaratan validitas isi harus benar-benar mampu mengukur penguasaan siswa terhadap materi pembelajaran. Jadi tes harus benar-benar sepadan atau paralel dengan materi pembelajaran.
[pdf-embedder url=”https://cdn.undiksha.ac.id/wp-content/uploads/sites/10/2019/06/19222825/1-validitas-butir.pdf”]