Singaraja- Pascasarjana Universitas Pendidikan Ganesha menggelar ujian promosi doktor pada Selasa, 1 November 2022. Ujian tersebut dengan promovenda, Nurhayati dari Program Studi Pendidikan Dasar.
Pada ujian yang berlangsung luring, Nurhayati membawakan disertasi berjudul “Pengembangan Model Pembelajaran Inkuiri Berbantuan Video Animasi Untuk Meningkatkan Keterampilan Proses Sains dan Kreativitas Dalam Pembelajaran IPA Pada Siswa Kelas V SD di Lingkungan Gugus Pringgabaya Kecamatan Pringgabaya Kabupaten Lombok Timur”. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan model pembelajaran inkuiri berbantuan video animasi serta mengukur efektivitas model pembelajaran inkuri berbantuan video animasi yang valid, praktis dan efektif dalam menguatkan keterampilan proses sains dan kreativitas siswa.
Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan promovenda kelahiran Rumbuk ini, model pembelajaran inkuiri berbantuan video animasi lebih efektif meningkatkan keterampilan proses sains dan kreativitas siswa dalam Pembelajaran IPA Siswa Kelas V SD Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur. Salah satu saran yang disampaikan promovendus adalah kepada guru yang mengajar di kelas V SD disarankan untuk memahami lebih dalam model pembelajaran inkuiri berbantuan video, untuk memperkuat keterampilan proses sains dan kreativitas siswa. Serta mengelola video yang bermuatan konten sesuai keadaan lingkungan siswa.
Promovenda kelahiran 1989 ini berhasil mempertahankan disertasinya di hadapan dewan penguji, sehingga mengantarkannya menjadi doktor ke-52 yang lahir dari Pascasarjana Undiksha.