Prodi S2 dan S3 Pendidikan Bahasa Inggris Undiksha menggelar pertemuan dengan pihak Mariano Marcos State University (MMSU). Pertemuan tersebut dilaksanakan untuk membicarakan beberapa program yang bisa dikolaborasikan dalam upaya merealisasikan kesepakatan kerjasama antara MMSU dan Undiksha. Dalam pertemuan tersebut disepakati beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan, yakni:
- Lecture series in Language/Linguistics and Literature
- Collaborative Research in Linguistics and Literature
- Arts and Cultural Programme
- Webinar series in Special Needs Education yang akan diberikan oleh pihak MMSU
- kesediaan pihak MMSU sebagai Advisory Board Konferensi GC-TALE
Baik pihak MMSU maupun Prodi S2 dan S3 Pendidikan Bahasa Inggris Undiksha sangat mengharapkan program-program kolaborasi yang dirancang bisa segera dilaksanakan.