Direktur Program Pascasarjana membuka dan memberikan arahan. Pada acara ini menghadirkan Narasumber dari Kepala KPPN Singaraja dan Rektor Universitas Pendidikan Ganesha.
Rektor Undiksha, Prof. Dr. I Wayan Lasmawan, M.Pd memberikan materi penyusunan rencana program dan alokasi anggaran tahun 2025 program Pascasarjana dan diskusi tempumpun revisi program tahun 2024, Jumat (26/1/2024) berlangsung di Hotel Aneka Lovina.
Kepada program Pascasarjana, Rektor mendorong untuk melakukan hibernasi dalam rangka akselerasi kelembagaan dan reputasi akademik. Program ke depan diharapkan dapat semakin inovatif, salah satunya bidang riset yang dapat berkolaborasi dengan perguruan tinggi di luar negeri. Selain itu program yang dirancang juga merujuk pada aspek IRUEL dan mampu mendukung Undiksha sebagai PTN Badan Hukum.
Acara ini dihadiri Wakil Direktur, Koordinator & Sekretaris Prodi Program Pascasarjana Undiksha serta Pegawai dilingkungan Pascasarjana Undiksha.